2 Bapaslon Kepahiang Jalani Psikotes di Hotel Mercure Bengkulu Senin Pagi

Progres Kepahiang
KPU menerima pendaftaran
Ketua KPU kepahiang Mirzan P Hidayat memberikan arahan kepada Bapaslon terkait tahap selanjutnya selepasan pendaftaran diterima (Foto: Riansa/PROGRES.ID)
KPU menerima pendaftaran
Ketua KPU kepahiang Mirzan P Hidayat memberikan arahan kepada Bapaslon terkait tahap selanjutnya selepasan pendaftaran diterima (Foto: Riansa/PROGRES.ID)

KEPAHIANG, PROGRES.ID – Pendaftaran bakal pasangan calon (Bapaslon) Hidayattullah Sjahid-Zurdi Nata dan Ujang Syaripudin-Firdaus Djailani telah diterima oleh KPU Kepahiang. Selanjutnya, 2 bapaslon tersebut dijadwalkan mengikuti psikotest di Hotel Mercure Bengkulu.

“Untuk pemeriksaan psikotes (Psychological Test) atau tes psikologi bagi Bapaslon akan dilaksanakan besok (Senin, 7 September 2020) pada pukul 08.00 di Hotel Mercure. Atas instruksi dari KPU RI, maka Bapaslon kami minta hadir paling lambat 15 menit sebelum pemeriksaan dimulai atau sekitar pukul 07.45 sudah melakukan registrasi,”  ungkap Ketua KPU Kepahiang Mirzan P Hidayat saat memberi tahu tahapan pemeriksaan kesehataan usai menerima pendaftaran Bapaslon.

Mirzan juga mengingatkan, LO KPU Kepahiang akan secara intensif mengomunikasikan jadwal pemeriksaan Bapaslon melalui LO Bapaslon.

“Kami telah menunjuk Liaison Officer (LO) untuk berkoordinasi dengan LO Bapaslon terkait tahapan pemeriksaan kesehatan. Ada tiga jenis dalam pemeriksaan kesehatan ini, pertama psikotest, yang kedua pemeriksaan kesehatan jasmani dan yang ketiga adalah pemeriksaan kesehatan rohani dan Nafza,” terang Mirzan.

Untuk pemeriksaan kesehatan jasmani dan rohani, lanjutnya, LO KPU akan memasilitasi penyerahan dokumen kepada manajemen RSUD M Yunus Bengkulu dan juga manajemen RSKJ Soeprapto Bengkulu.

“Pemeriksaan kesehatan akan dilaksanakan pada tanggal 8 hingga 11 September. Kami masih menunggu jadwal dari pihak rumah sakit terkait jadwal ini, intinya antara range tanggal 8 hingga 11 seperti yang dimaksud,” jelasnya.

Mirzan berujar, begitu pula dengan jadwal pemeriksaan kesehatan rohani dan nafza di RSJKO Bengkulu, belum ada jadwal yang disampaikan pihak RSKJ.

“Kita juga masih menunggu jadwal, mungkin malam nanti mungkin besok terkait jadwla pemeriksaan Bapaslon di RSKJ Soeprapto Bengkulu,” jelasnya.(cj1/red)