Bupati Bagi Sertifikat PTSL di Daspetah II, Kades: Masyarakat Kami Terbantu Program Ini

Pemabagian sertipikat
Bupati Kepahiang Dr Ir Hidayattullah Sjahid menyerahkan sertipikat kepada Kepala Desa Daspetah II (Foto: Diskominfo/PROGRES.ID)
Bupati Kepahiang Dr Ir Hidayattullah Sjahid menyerahkan sertipikat kepada Kepala Desa Daspetah II (Foto: Diskominfo/PROGRES.ID)

KEPAHIANG, PROGRES.ID – Kepala Desa Daspetah II Kecamatan Ujan Mas Zainubi Bustami menuturkan, Program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) dulu dikenal dengan Prona sangat membantu masyarakat memperoleh sertipikat dengan mudah.

Ini diungkapkannya saat menyampaikan sambutan pada acara pembagian sertipikat PTSL di di Masjid Fastabiqul Khairat, Desa Daspetah II, Selasa (13/08/2019).

“Atas nama masyarakat desa, kami haturkan terima kasih kepada BPN dan Pemda Kepahiang yang telah membantu masyarakat kami. Masyarakat kami sangat tertolong sekali dengan program ini,” tutur Zainubi.

Kepala BPN Kepahiang Achmad Mustafid menyampaikan rasa terima kasihnya kepada seluruh masyarakat desa Daspetah II yang telah berpartisipasi aktif dalam menyukseskan program ini.

“Sebanyak 215 bidang yang telah terbit sertifikatnya di desa ini. Alhamdulillah tidak ada kendala berarti. Saya berterima kasih atas peran aktif masyarakat dan perangkat desa yang telah membantu menyukseskan program ini,” ungkap Mustafid.

Sebelumnya, Bupati Kepahiang Hdiayattullah Sjahid berpesan kepada masyarakat agar menjaga dengan baik sertifikat yang telah diserahkan, termasuk lahan yang disertifikatkan “Masyarakat wajib menjaga kesuburan lahan sertifikat yang dibagikan dan masyarakat juga wajib menjaga batas-batas lahannya,” pesan Bupati Hidayat.

Meski demikian, Bupati Hdiayat mempersilakan warga yang ingin mengagunkan sertipikat tersebut ke bank untuk modal produktif.

“jika jadi agunan sesuaikan dengan kemampuan. Jangan sampai besar pasak dari pada tiang dan jangan untuk hal-hal yang tidak perlu,” pungkasnya. (rls)


Exit mobile version