Jika Menangi Pileg 2024, NasDem Bakal Usung Windra Jadi Bupati?

windra purnawan
Windra Purnawan, SP

KEPAHIANG, PROGRES.ID – Partai NasDem Kabupaten Kepahiang kembali menargetkan kursi 6 DPRD pada Pemilu 2024. Target ini sama dengan perolehan kursi NasDem pada Pileg 2019. Jika kembali memenangi Pileg 2024, NasDem Kepahiang dikabarkan akan mengusung sang ketua, yakni Windra Purnawan sebagai calon bupati.

Menurut Bendahara DPD Partai NasDem Kepahiang Hardianto, saat ini fokus partai adalah memenangkan Pemilu 2024.

“Pemilu tahun 2024 mendatang, kami menargetkan 6 kusi untuk DPRD Kabupaten Kepahiang. Dan kami harap seluruh kader dapat merapatkan barisan dan bekerja bersama guna memenangkan Pileg,” ujar Hardianto, Selasa (16/5/2023).

Jika perolehan 6 kursi kembali mampu dipertahankan, lanjutnya, NasDem akan kembali mampu mengusung calon bupati tanpa perlu berkoalisi dengan parpol lain.

“Kalau target itu tercapai tentu kami akan mengusung kader terbaik kami dan tanpa perlu berkoalisi sudah bisa mengusung,” ucapnya.

Hardianto masih enggan menyebut nama Ketua DPD NasDem Kepahiang Windra Purnawan yang saat ini juga menjabat Ketua DPRD Kepahiang sebagai kader paling potensial untuk diusung.

“Untuk calon bupati yang akan diusung dari NasDem tentunya yang paling potensial dan dekat dengan masyarakat. Kader tersebut akan kita usulkan ke DPP melalui DPW,” ujar dia.

Kepastian kader yang akan diusung, lanjut Hardianto, akan dipastikan setelah perolehan suara NasDem Kepahiang pada Pemilu 2024.

Kalau sekarang belum bisa dilihat, nanti kalau perolehan suara sudah ditetapkan KPU, barulah kita bisa menghitung ke arah sana (Pilkada). Sekarang kader (NasDem) yang maju di Pileg adalah kader terbaik, ada yang inkumben (Masih aktif di DPRD Kepahiang) dan banyak pula yang baru. Semuanya potensial dan kalau kita skor, semuanya masih di angka 10 semua,” terangnya. (koe)


Exit mobile version