Monitoring Posko PPKM Desa Imigrasi Permu, Kapolres Kepahiang Pesan Begini

Monitoring
Kapolres Kepahiang AKBP Suparman, S.IK, MAP didampingi Kabag Ops Kompol Dedi Kusnadi dan perwira lainnya melakukan monitoring posko PPKM (Foto: Dok. Polres Kepahiang)
Kapolres Kepahiang AKBP Suparman, S.IK, MAP didampingi Kabag Ops Kompol Dedi Kusnadi dan perwira lainnya melakukan monitoring posko PPKM (Foto: Dok. Polres Kepahiang)

KEPAHIANG, PROGRES.ID – Kapolres Kepahiang AKBP Suparman melakukan kegiatan monitoring Posko Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di Desa Imigrasi Permu Kecamatan Kepahiang pada Senin (26/07/2021). Kapolres dan rombongan juga membagikan 10 paket sembako kepada masyarakat pada kesempatan tersebut.

Kapolres Suparman berpesan kepada perangkat Desa Imigrasi Permu agar terus memantau kondisi di desa terkait pelaksanaan PPKM.

“Perangkat desa harus bertanggungjawab terhadap aspek yang berkaitan dengan PPKM sesuai aturan yang berlaku,” tegas Suparman saat monitoring.

Ia juga meminta kepada Pemdes Imigrasi Permu untuk melengkapi fasilitas PPKM di posko tersebut.

“Pemdes sebaiknya melengkapi fasilitas di Posko PPKM ini sehingga mampu mengakomodir kegiatan pemantauan PPKM,” imbuhnya.

Kapolres juga mengimbau kepada perangkat desa untuk terus mengingatkan masyarakat untuk mengubah perilaku dengan 3M (Memakai masker, menjaga jarak dan membiasakan mencuci tangan dengan sabun di air mengalir).

“Perangkat desa sekalian untuk proaktif mengingatkan masyarakat menerapkan 3M. Karena dengan protokol kesehatan 3M, kita bisa menekan penyebaran covid-19, khususnya di desa ini,” demikian Suparman.(red/rls)


Exit mobile version