Peresmian Bendungan Cipanas Sumedang, Wapres Ma’ruf Amin: Semoga Produksi Pengan Meningkat

Namun, Wapres juga mengingatkan bahwa pembangunan bendungan tidak selalu memberikan manfaat yang sama bagi masyarakat di hilir dan hulu. Oleh karena itu, perhatian lebih harus diberikan kepada masyarakat di wilayah hulu untuk memastikan inklusivitas dan pemberdayaan mereka.

Selain itu, Wapres menekankan pentingnya pengelolaan dan pemeliharaan infrastruktur air secara berkelanjutan untuk memastikan keberlanjutan fungsi bendungan.

“Lakukan pengelolaan dan pemeliharaan bendungan dengan baik untuk memperpanjang usia operasional dan peralatannya,” pesannya.

Wapres juga mengajak Unit Pengelolaan Bendungan Cipanas dan seluruh jajaran pemerintah daerah serta masyarakat sekitar untuk berkolaborasi dalam menjaga dan memelihara aset ini.

“Partisipasi masyarakat dalam pengelolaan bendungan sangat penting. Pemerintah harus menyediakan pendampingan untuk mencegah potensi kerusakan bendungan dan lingkungan sekitarnya,” pintanya.

Wapres juga menekankan pentingnya menjaga ketahanan air sebagai prasyarat ketahanan pangan dan energi di masa depan, karena ketiga sektor ini saling terkait erat.

Ia berharap kebijakan terkait ketahanan air, pangan, dan energi disusun secara komprehensif dan terintegrasi melalui koordinasi antara pemangku kepentingan, termasuk Kementerian PUPR, Kementerian Pertanian, Kementerian ESDM, dan Kementerian LHK.

“Sinergikan langkah dan upaya untuk menciptakan kebijakan yang menjamin ketahanan air, pangan, dan energi demi kesejahteraan rakyat yang adil dan merata,” tegas Wapres.

Pj. Gubernur Jawa Barat, Bey Machmudin, menyampaikan terima kasih atas perhatian pemerintah pusat dalam pembangunan Bendungan Cipanas yang mendukung Jawa Barat sebagai lumbung pangan nasional dan memiliki potensi wisata.

Bey mengajak masyarakat untuk bersama-sama merawat bendungan ini agar tetap bersih dan lestari. Ia mengusulkan berbagai langkah seperti memperbaiki irigasi sekunder, merawat akses jalan, dan mengembangkan sektor wisata di sekitar bendungan.

“Bendungan ini harus diberdayakan dengan baik agar tetap cantik dan tidak kumuh,” ucapnya.

Pada kesempatan yang sama, Wapres juga menanam Pohon Pulai dan meninjau Bendungan Cipanas. Selain itu, ia menyerahkan bantuan tas sekolah berisi alat tulis kepada sekitar 50 anak sekolah.

Sebagai informasi, Bendungan Cipanas terletak di Desa Cikawung, Kecamatan Terisi, Kabupaten Indramayu dan Desa Cibuluh, Kecamatan Ujungjaya, Kabupaten Sumedang. Pembangunan bendungan ini dimulai sejak 2016 dan selesai pada 2023.

Bendungan ini mampu mengairi 9.273 hektare lahan pertanian, meningkatkan intensitas tanam, dan menyuplai air baku sebesar 850 liter per detik untuk kawasan industri, permukiman, dan Bandara Kertajati di kawasan Rebana. Bendungan ini juga berfungsi mengurangi banjir di wilayah Kecamatan Losarang dan Kecamatan Cantigi, serta berpotensi sebagai pembangkit listrik sebesar 3,0 megawatt.

Exit mobile version