Gandeng TNI, 2018 Distan Siap Garap 6.000 Ha Lahan Pajale

Hernawan | Foto: Rahman J/PROGRES KEPAHIANG

PROGRESKEPAHIANG.com – Tahun 2018 nanti, Dinas Pertanian (Distan) Kepahiang siap menggarap 6.000 hektare program pengembangan padi, jagung dan kedele (Pajale).

“Program Pajale ini merupakan program nasional. Pelaksanaannya akan didukung penuh TNI. Kita menyiapkan 6000 hektare lahan Pajale. Rinciannya, 5.200 hektare lahan padi, 500 hektare jagung dan 300 hektare lahan kedele,” jelas Kepala Dinas Pertanian Kepahiang, Hernawan, Kamis (11/10/2017).

Sebelumnya lanjut Hernawan, tahun 2017 program Pajale juga telah direalisasikan di 6.000 hektare lahan padi, jagung dan kedele. Program Pajale juga telah mendukung upaya swasembada beras daerah.

“Selain itu, kita juga mengembangkan tanaman hortikultura. Seperti cabai, bawang merah, bawang putih dan kentang.  Cabai tersebar di seluruh kecamatan. Bawang merah dan bawang putih untuk kawasan dataran tinggi. Seperti wilayah Kabawetan, Kampung Bogor dan Bukit Menyan, Bermani Ilir,” tutur Hernawan.

Sawah di lahan HGU PT SMM yang digarap petani Kelurahan Tangsi Baru Kabawetan | Foto: Rahman Jasin/PROGRES KEPAHIANG

Tahun 2018 nanti, pengembangan cabai, bawang merah, bawang putih dan kentang granola akan dibiayai dana APBD dan APBN 2018.  Selain itu, beberapa jenis buah-buahan juga dikembangkan. Diantaranya jeruk gerga di lahan seluas 15 hektare di wilayah Kabawetan untuk mendukung program agrowisata Kabawetan.  Serta jambu Kristal dan kelengkeng.

Untuk meningkatkan produksi dan produktivitas pertanian Kepahiang, Hernawan telah membantu pengadaan alat mesin pertanian (Alsintan) berupa handtractor, pompa air, power tracer dan handsprayer.

“Bantuan Alsintan 2017 ini sudah kita salurkan ke kelompok tani. Diharapkan alsintan ini dapat mendongkrak hasil pertanian petani,” demikian Hernawan. (rjs/adv)


Exit mobile version