Sinopsis Film Marni – The Story of Wewe Gombel, Tayang Mulai Hari Ini Kamis, 27 Juni 2024

Redaksi Progres
Sinopsis Film Marni - The Story of Wewe Gombel/istimewa

KEPAHIANG.PROGRES.ID– Marni – The Story of Wewe Gombel tayang mulai hari ini Kamis, 27 Juni 2024 di seluruh bioskop di kota anda,

Bergenre Horor di sutradarai oleh Billy Christian dengan pemeran: Amanda Rigby, Hannah Al Rashid, Ismi Melinda, Athar Barakbah, Reza Hilman, Frislly Herlind, Shareefa Daanish, Mathias Muchus, Djaenar Maesa Ayu, Volland Volt, Roy Marten, Ruth Marini, Totos Rastiti

Sinopsis

Di sebuah desa terpencil yang penuh dengan legenda mengerikan, Anisa (Amanda Rigby) bersama ibunya, Rahayu (Hannah Al Rashid), dan adik laki-lakinya, Aan (Athar Barakbah), berusaha memulai hidup baru.

Namun, kedamaian mereka terusik oleh kehadiran makhluk halus yang dikenal sering menculik anak-anak pada saat maghrib.

Kisah ini semakin mencekam ketika Aan hilang di waktu senja. Dengan bantuan Tama (Reza Hilman), anak dari Pak Lurah (Mathias Muchus), Anisa berjuang keras untuk menemukan dan membawa kembali adiknya.

Saat Aan berhasil ditemukan, ia tidak lagi sama. Sikapnya yang pendiam dan misterius membuat Anisa dan orang-orang di sekitarnya merasa waspada.

Keanehan juga mulai menghinggapi Anisa. Sahabatnya, Poppy (Frislly Herlind), adalah orang pertama yang menyadari perubahan aneh pada diri Anisa.

Sementara itu, Rahayu semakin khawatir dan siap melakukan apa saja demi melindungi kedua anaknya dari ancaman yang kian mendekat.

Teror demi teror mengintai mereka, menghadirkan kengerian yang tiada akhir.

“Marni – The Story of Wewe Gombel” menyuguhkan kengerian yang mendalam, mengeksplorasi ketakutan terdalam manusia akan hal-hal gaib dan tak terjelaskan.

Diproduksi oleh Shen Entertainment, Legacy Pictures, dan A&Z Film, film ini menghadirkan visual yang memukau serta akting menawan dari para pemain berbakat.

Jangan lewatkan pengalaman horor yang akan membuat Anda terus terjaga di malam hari.