KEPAHIANG.PROGRES.ID – Bank Bengkulu (PT Bank Pembangunan Daerah Bengkulu) membuka lowongan kerja tahun 2024 ini untuk posisi front office (teller) dan back office. Jika Anda lulusan Perguruan Tinggi (PT) dengan akreditasi minimal B (PT negeri) / akreditasi A (PT swasta) dan memiliki IPK minimal 3.00 untuk jenjang D4 atau S1, maka Anda berpeluang ikut rekrutmen ini.
Berikut ini adalah rincian persyaratan untuk dapat mengikuti rekrutmen karyawan Bank Bengkulu 2024 yang ditunggu paling lambat pada 4 Juli 2024 pukul 23.59 WIB.
Deskripsi
A. Persyaratan Umum
- Warga Negara Indonesia.
- Mempunyai Kartu Tanda Penduduk ketika melamar ketika menyampaikan Surat Lamaran.
- Sehat Jasmani dan Rohani, bebas dari Napza (Narkotika, Psikotropika, dan Zat Aktif) yang diberikan kepada pihak Bank saat pelamar dinyatakan lulus tahap tes psikologi dan akan mengikuti tahapan wawancara user (Bank).
- Berkelakuan baik, tidak pernah dihukum dan tidak pernah terlibat tindak pidana.
- Memiliki reputasi keuangan dengan status lancar.
- Lulus tes yang diadakan/disyaratkan oleh Bank.
- Bersedia menaati peraturan dan tata tertib yang berlaku di lingkungan Bank.
- Tidak pernah diberhentikan dengan tidak hormat dari instansi lain.
B. Kelengkapan Administrasi Data
- Surat Permohonan Lamaran Kerja.
- Daftar Riwayat Hidup.
- Pas foto 4×6 dengan background bebas, minimal 6 (enam) bulan terakhir (maksimal 2 mb).
- Dokumen sipil kependudukan yang terdiri dari KTP, Kartu Keluarga (KK), Keterangan Status
- Perkawinan (Surat Keterangan belum menikah, akta/buku nikah atau akta cerai), dan akta lahir anak (khusus yang telah memiliki anak).
- NPWP dan SPT Tahunan bagi yang telah bekerja.
- SKCK minimal 3 bulan terakhir.
- Surat Keterangan Bebas Narkoba/NAPZA dari rumah sakit yang terakreditasi, diberikan kepada pihak Bank saat pelamar dinyatakan lulus tahap tes psikologi dan akan mengikuti tahapan wawancara user (Bank).
- Dokumen bukti Pendidikan terakhir (Ijazah, Transkrip Nilai, atau Surat Keterangan Lulus).
- Sertifikat keahlian yang relevan dengan ruang lingkup pekerjaan di tuju (jika ada).
C. Persyaratan Khusus
- Usia maksimal 30 Tahun 0 Bulan saat pendaftaran.
- Diutamakan belum menikah.
- Pendidikan minimal S1 seluruh jurusan, diutamakan sebagai berikut : Sarjana Teknik Informatika,
- Sarjana Statistik, Sarjana Psikologi, Sarjana Kearsipan, Sarjana Akuntansi, Fakultas Hukum,
- Fakultas Ekonomi dan Fakultas Teknik.
- Universitas PTS : 3.00 (Diutamakan akreditasi A) dan PTN : 3.00 (Min akreditasi B).
- Tinggi Badan (Pria : Minimal 160 cm) dan (Wanita : Minimal 150 cm).
- Mengisi Surat Pernyataan (sesuai format) DOWNLOAD FILE.
- Diutamakan memiliki kemampuan mengoperasikan komputer, Bahasa Inggris/Bahasa asing lain.
- Memiliki pengalaman di bidang perbankan menjadi nilai tambah, dibuktikan dengan surat
- keterangan atau sertifikat dari instansi terkait dengan mencantumkan kontak referensi.
- Diutamakan memiliki sertifikasi sesuai dengan kebutuhan [contoh : Auditor, Brevet Pajak, dll] (dijadikan 1 file)
Link Lamar Online
Anda bisa mengajukan lamaran secara daring (online) via situs LPPI berikut:
- Front Office: Klik link ini
- Back Office: Klik link ini
Itulah informasi lengkap rekrutmen karyawan Bank Bengkulu 2024. Semoga bermnafaat dan sukses untuk Anda!