Kulit Bocah Usia 4 Tahun Melepuh, Ini Kata Dokter Febi

Redaksi Progres
STEVEN JHONSONS
orang tua pasien tengah memperlihatkan bagian tubuh yang melepuh | foto: koko/PROGRESKEPAHIANG/

PROGRESKEPAHIANG.com – Seorang anak warga Kecamatan Kepahiang yang berumur 4 tahun saat ini tengah dirawat secara intensitif di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kabupaten Kepahiang.

Pasien ini dilarikan ke RSUD karena menderita bibir pecah-pecah dan sebagian tubuhnya mulai melepuh. Dari informasi yang diterima hal itu akibat kesalahan dalam meminum obat-obatan.

Menurut Plt Direktur RSUD Kepahiang, Dokter Febi, anak tersebut di diagnosa menderita Steven Jhonsons Syndrome (SJJ).

“Jadi anak itu menderita Steven Jhonsons syndrome (SSJ) yakni suatu alergi terhadap obat. Artinya siapapun bisa menderita penyakit ini. Alergi itu juga bermacam-macam, bisa yang hanya mengalami gatal-gatal, bisa sesak nafas bisa juga yang namanya SSJ,” terang dr. Febi di hadapan sejumlah Jurnalis (4/2 2017).

dr. Febi Nursanda | Dok.PROGRES KEPAHIANG

Ia juga menjelaskan bahwa kondisi  bibir yang pecah-pecah dan sebagian tubuh yang mulai melepuh merupakan gejala dari SSJ tersebut. Dan tentunya hal itu bisa disembuhkan dengan penanganan yang baik serta tidak menular.

“Jadi itu merupakan Syndrome,yaitu kumpulan gejala-gejala. Biasanya kulitnya melepuh, gatal-gatal, bibir pecah-pecah terus ada bengkak disaluran pernafasan. Tapi untuk anak ini sudah kami tangani dengan baik kok, penyakit ini tidaklah menular hanya alergi. Dan bila respon tubuhnya nya cepat maka pasien akan cepat mengalami kesembuhan,” katanya.

Kedua orang tua pasien saat ini berharap mendapatkan agar anaknya mendapatkan perawatan yang maksimal, agar buah hatinya cepat pulih seperti semula.

“Kami hanya berharap agar anak kami cepat  sembuh,” ujar ayah pasien Sahrul.(koe)