Mengandung Banyak Gula, 7 Buah Ini Tidak Dianjurkan Bagi Penderita Diabetes

Progres Kepahiang
pisang nanas anggur
Buah yang harus dihindari penderita diabetes (Foto: Pixnio)

PROGRES.ID – Bagi penderita diabetes, menjaga asupan makanan adalah langkah penting untuk menjaga kadar gula darah tetap stabil. Meskipun buah-buahan secara umum aman dikonsumsi dan mengandung gula alami yang bermanfaat, beberapa buah perlu dihindari agar tidak memicu kenaikan kadar gula darah yang berbahaya.

Diabetes adalah kondisi kronis yang ditandai dengan kadar gula darah di atas batas normal, sehingga tubuh tidak dapat memanfaatkan glukosa sebagai sumber energi.

Untuk mencegah komplikasi diabetes, berikut adalah daftar buah yang sebaiknya dihindari oleh penderita diabetes, seperti yang disarankan oleh berbagai sumber.

  1. Pisang Matang
    Buah pisang matang yang memiliki rasa legit dan manis umumnya mengandung karbohidrat yang setara dengan dua porsi buah lainnya. Penderita diabetes disarankan untuk hanya mengonsumsi setengah pisang dalam satu waktu agar gula darah tetap stabil.
  2. Nanas
    Nanas memiliki indeks glikemik tinggi. Semakin tebal dan lebar buah nanas, semakin tinggi kandungan karbohidrat di dalamnya. Untuk mengonsumsi nanas dengan aman, pilihlah nanas muda dan batasi jumlahnya, atau kombinasikan dengan makanan lain yang kaya protein.
  3. Mangga Matang
    Buah mangga matang yang teksturnya lembut umumnya memiliki indeks glikemik yang lebih tinggi, sehingga dapat meningkatkan laju gula darah. Sebaiknya, penderita diabetes memilih mangga yang belum terlalu matang atau mengonsumsinya dengan porsi yang terbatas.
  4. Kurma Kering
    Kurma adalah buah yang kaya manfaat, tetapi penderita diabetes perlu berhati-hati dengan kurma kering karena tingginya kandungan gula dan karbohidrat. Kurma kering seperti Medjool mengandung kalori dan karbohidrat yang tinggi. Mengandung fruktosa alami, jenis gula yang ditemukan dalam buah-buahan.
  5. Buah Kering
    Buah-buahan kering seperti cranberry dan kismis, meskipun mengandung sedikit gula (kandungan gula cranberry hanya sekitar 4 gram per cangkir), sebaiknya dihindari oleh penderita diabetes. Buah-buahan kering ini sering diolah dengan tambahan gula, sehingga berisiko memperburuk diabetes dan berkontribusi pada risiko obesitas dan diabetes tipe 2.
  6. Anggur
    Satu buah anggur mengandung sekitar 1 gram karbohidrat. Namun, jika Anda mengonsumsi banyak anggur, jumlah karbohidratnya juga meningkat. Meskipun anggur kaya akan antioksidan polifenol, penderita diabetes disarankan untuk membatasi konsumsi anggur agar kadar gula darah tetap terjaga.
  7. Buah Kalengan
    Buah-buahan kalengan dan diawetkan sebaiknya dihindari oleh penderita diabetes. Meskipun praktis, buah-buahan tersebut sering mengandung gula tambahan yang tinggi. Gula tambahan ini tidak hanya meningkatkan risiko diabetes yang lebih buruk, tetapi juga dapat menyebabkan obesitas dan penyakit jantung.

Mengelola diabetes dengan bijaksana melibatkan pemilihan makanan yang tepat. Penderita diabetes tetap dapat menikmati buah-buahan dengan memperhatikan pilihan dan porsi yang tepat. Konsultasikan dengan dokter atau ahli gizi untuk mendapatkan saran yang sesuai dengan kebutuhan kesehatan pribadi Anda.