Pelatih Korea Selatan yang Dapat Kartu Merah Laga Korsel vs Indonesia U23 Muncul ke Publik, Sampai Pernyataan Ini

Progres Kepahiang
pelatih korea selatan u23 hwang
Pelatih Korea Selatan Hwang Sun-hong saat laga Indonesia vs Korea Selatan U23 (AFC)

KEPAHIANG.PROGRES.ID – Pelatih Timnas Korea Selatan U-23, Hwang Sun-hong, akhirnya memberikan pernyataan publik setelah kekalahan dari Timnas Indonesia U-23 di perempat final Piala Asia U-23 2024. Sang pelatih mengambil tanggung jawab penuh atas hasil tersebut.

Korea Selatan tersingkir oleh Timnas Indonesia U-23 melalui drama adu penalti dengan skor akhir 11-10.

Hal ini terjadi setelah kedua tim bermain imbang 2-2 dalam pertandingan selama 120 menit di Qatar pada Jumat (26/4/2024) dini hari WIB.

Kekalahan ini merupakan pukulan berat bagi Korea Selatan, mengingat mereka adalah tim favorit dan sering menjadi juara di level U-23 Piala Asia.

Selain itu, kekalahan ini juga berarti Korea Selatan gagal lolos ke Olimpiade untuk kesepuluh kalinya secara beruntun.

Hwang Sun-hong mengakui tanggung jawabnya atas hasil tersebut dan meminta maaf kepada para penggemar sepak bola Korea Selatan.

Meskipun awalnya absen dari konferensi pers setelah pertandingan melawan Timnas Indonesia U-23 karena mendapat kartu merah, Hwang akhirnya muncul ke publik untuk memberikan pernyataan.

“Pemain perlu berkembang di masa depan dan mereka sudah melakukan yang terbaik di situasi sulit,” ungkap Hwang, memberikan dorongan kepada anak asuhnya.

Sementara itu, Timnas Indonesia U-23 yang berhasil lolos ke semifinal akan berhadapan dengan Uzbekistan pada Senin (29/4/2024) malam WIB di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha.