Videonya Beredar, Benarkah Apple Bikin Shockbreaker Sepeda Motor?

apple shockbreaker
Apple shockbreaker concept (Tangkapan layar video Youtube @stanleyf94)

KEPAHIANG.PROGRES.ID – Sebuah video yang menampilkan desain shockbreaker untuk sepeda motor diunggah ke TikTok dan Youtube oleh beberapa pengguna. Video ini menampilkan desain shockbreaker sepeda motor dengan logo Apple. Terdapat pula layar LED pada shock tersebut dan menunjukkan angka-angka tertentu.

Berdasarkan pencermatan Progres Kepahiang, video tersebut ternyata hanya konsep yang dibuat oleh fan Apple. Perusahaan Apple sendiri tidak memproduksi shockbreaker sepeda motor.

Adalah SF1 Project yang membuat konsep tersebut dan dibuat hanya untuk hiburan dan inspirasi semata. Hal itu ditulis pada akhir video.

“This is fan art and meant for entertainment purposes only. I do not own the music, logos, and IP in this video,” demikian bunyi keterangan SF1 Project di video tersebut.

Salah seorang pengguna yang mengunggah video tersebut, Stanley Febriyanto menulis bahwa konsep memang harus lebih maju dan telah memikirkan desain untuk masa depan.

“Ya boleh dong ya berandai2 bikin concept. Ini adalah salah satu project for fun kita supaya kalo design bisa mikir ga cuma ke tahun depan, tapi konsep design apa ke 5-10 tahun ke depan,” tulisnya.

“Styling shock ini diambil kebanyakan dari Apple Watch yang Titanium. Tapi bagi yang suka black series kita bikin juga tuh full black 😁 Menurut kalian kalo beneran harganya bakal lebih mahal dari ohlins ga nih? Atau kalo kalo jebol seal nya harus ganti unit? Atau beli nya di bengkel atau di ibox? 🤣🤣,” imbuhnya lagi.


Exit mobile version