Bupati Hidayat Tinjau Kawasan Rawan Abrasi di Desa Tanjung Alam

Progres Kepahiang
tinjau abrasi
Bupati Kepahiang Dr Ir Hidayattullah Sjahid MM meninjau aliran sungai di Desa Tanjung Alam Kecamatan Ujan Mas yang rawan abrasi pada Minggu, 30 Desember 2018 (Foto: Dok. Bagian Umum dan Protokol Setda Kepahiang/PROGRES.ID)
tinjau abrasi
Bupati Kepahiang Dr Ir Hidayattullah Sjahid MM meninjau aliran sungai di Desa Tanjung Alam Kecamatan Ujan Mas yang rawan abrasi pada Minggu, 30 Desember 2018 (Foto: Dok. Bagian Umum dan Protokol Setda Kepahiang/PROGRES.ID)

KEPAHIANG, PROGRES.ID – Bupati Kepahiang Hidayattullah Sjahid memantau kawasan di daerah aliran sungai yang rawan abrasi di Desa Tanjung Alam Kecamatan Ujan Mas, Minggu (30/12/2018).

Bupati Hidayat berpesan kepada masyarakat di kawasan itu untuk waspada saat hujan deras, karena potensi abrasi sangat besar.

“Untuk waspada jika terjadi hujan deras, karena kalau air naik, bisa abrasi,” ungkap Hidayat.

Didampingi sejumlah warga Desa Tanjung Alam, Bupati Hidayat memantau beberapa titik rumah yang berpotensi terkena abrasi.

tinjau sungai
Warga menunjukkan kawasan yang rawan abrasi aliran sungai (Foto: Bag. Umum Setda Kepahiang/PROGRES.ID)

Sebelumnya, pada 7 Desember 2018, 2 rumah milik warga Desa Tanjung Alam Kecamatan Ujan Mas, yakni rumah milik Suharpandi di Dusun 4 dan rumah milik Hengki Yudah Saputra di Dusun 2 nyaris ambruk akibat abrasi genangan air sungai yang juga limpahan dari PLTA Musi. Warga berharap ada solusi dan tindakan yang nyata dari Pemkab Kepahiang mengatasi hal tersebut.(pid)