Kontainer dan Bak Sampah Tak Teratur, Ketua DPRD Windra Purnawan Minta Tertibkan

Progres Kepahiang
Ketua DPRD berdiskusi
Ketua DPRD Kepahiang Windra Purnawan, SP saat berdialog dengan Satgas Trantibum terkait kontainer sampah (Foto: Koko/PROGRES.ID)
Ketua DPRD berdiskusi
Ketua DPRD Kepahiang Windra Purnawan, SP saat berdialog dengan Satgas Trantibum terkait kontainer sampah (Foto: Koko/PROGRES.ID)

KEPAHIANG, PROGRES.ID – Ketua DPRD Kabupaten Kepahiang Windra Purnawan meminta Dinas Lingkungan Hidup (DLH), Satpol PP, Dinas PUPR dan BKD Kepahiang dapat berkoordinasi menertibkan sampah kontainer dan bak sampah di Kelurahan Pasar Kepahiang, Pensiunan dan Kelurahan Pasar Sejantung.

Keberadaan kontainer sampah itu dinilai tak teratur dan mengganggu kenyamanan warga, juga tak sedap dipandang.

“Saya minta DLH dan OPD lain yang tergabung dalam Satgas bisa menertibkan bak-bak sampah ini supaya lebih teratur,” tegas Windra saat meninjau lokasi kontainer sampah, Jumat (03/07/2020).

Ketua DPRD Windra Purnawan, SP meminta sampah tak lagi berserakan pada Agustus 2020 atau pada bulan peringatan Kemerdekaan RI (Foto: Koko/PROGRES.ID)

Windra meminta agar pada bulan peringatan Kemerdekaan Republik Indonesia nanti, yakni Agustus 2020 tak ada ada kontainer dan bak sampah dalam keadaan tak teratur disertai tumpukan sampah.

“Saya tidak mau lihat lagi ada sampah berserahan di sekitaran pasar, terminal dan lokasi-lokasi strategis lainnya. Penempatannya harus ditata dan diangkut rutin, supaya sampahnya tak berserakan. Terutama saat Agustus nanti,” kata Windra.(koe)